Mengenal Rantai Keteng,Fungsi,dan Cara Kerjanya
Rantai keteng atau Rantai mesin adalah sebuah rantai berukuran kecil,Rantai keteng juga perpadanan kata dengan Rantai Camprat (baca: kamprat) dan Sentrik.Rantai keteng dipasangkan tepatnya diarea mesin samping kanan maupun samping kiri mesin,Rantai keteng berfungsi menghubungkan antara poros engkol dan perangkat mekanis yang ada diarea silinder head,Rantai keteng juga memiliki 2 tipe,tipe biasa seperti rantai final gir atau ratai roda belakang dengan kode H25 dimana H=Hard yaitu memiliki design yang lebih kuat ,sementara untuk angka 2 = merupakan jarak antar Pin yaitu 6.35mm,dan angka 5 = yaitu jarak antar plat 5.18 mm.tipe kedua yaitu tipe kupu-kupu dengan kode 2x3 kemudian ditambah angka di belakangnya (contohnya 2x3-92L yaitu tipe Rantai keteng yang berbentuk kupu-kupu dengan jumlah mata rantai 92 mata, Rantai keteng ini buat motor Honda Kharisma dll).Nah Dengan menggunakan Rantai keteng sebagai penghung putaran poros engkol dan perangkat mekanis tersebut getaran dan gesekan yang mengakibatkan suara kasar pada mesin bisa lebih diminimalisir karena Rantai keteng dilengkapi dengan tensioner dan rel serta rol berbahan karet elastis yang kuat dan tahan panas sehingga dapat meredam suara kasar dan getaran ketika mesin sedang berjalan dalam kondisi normal.
Ilustrasi Ganti rantai keteng Kharisma 125 |
Fungsi dan Cara Kerja Rantai Keteng
Rantai keteng berfungsi menghubungkan putaran poros engkol untuk menjalankan atau menggerakan perangkat mekanis yang ada di area silinder head dengan mengikuti putaran dan pergerakan poros engkol,putaran poros engkol yang dihubungkan dengan Rantai keteng tersebut direduksi dengan sprocket atau gir pemutar yang di pasangkan pada Poros Engkol (Crankshaft) dan gir yang di putar pada Noken As (Camshaft) dengan perbandingan mata gir yang pemutar dan yang diputar yaitu 2:1 dimana 2 kali putaran poros engkol hanya dapat memutarkan atau menggerakan perangkat mekanis tersebut 1 kali putaran yang bekerja secara terus menerus selama kondisi mesin masih tetap berjalan.Dengan Mengenal Rantai keteng,Fungsi,dan Cara Kerjanya serta kode yang tertera pada Rantai keteng tersebut kita bisa lebih memahami hanya dengan melihat kodenya saja yang sesuai dengan jenis dan tipe motor.
Terimakasih.
Wasaalamualaikum wr.wb.
Posting Komentar